Untuk mencapai kaki Gunung Wayang dengan tinggi 2.182 m ini, sebenarnya tidak terlalu jauh dari Bandung, hanya sekitar 50 km dari Bandung ke arah Selatan. Namun karena memang hobi saya untuk menikmati indahnya alam dari atas sepeda, saya berangkat sore hari dari Dago sekitar jam 4 sore, berharap 6 jam, paling lama 7 jam saya bisa sampai di Situ Cisanti. Saya mulai kayuh sepeda tua saya, Federal Mt Everest dengan gembolan di rak belakang saya.
Prediksi salah, karena ternyata banyak sekali faktor teknis yang saya jumpai selama perjalanan. Bersepeda malam hari memang tidak dilarang, namun saya sempat mendapat masalah karena salah satu baut rak sepeda saya yang terlepas selama menanjak, yang ternyata membuat beban di pannier belakang saya tidak berimbang, sehingga perjalanan saya kurang efektif karena pannier yang menempel di ban, yang baru saya sadari kurang dari 10 km mencapai lokasi. Belum lagi saya sempat diminta untuk menginap di Polsek Kertasari karena saya memakai jaket warna orange di malam hari, yang dipikir saya mewakili ormas tertentu dan akan melancarkan serangan fajar di desa tersebut.
Mari kita lupakan celotehan tentang urusan non teknis selama perjalanan ke Situ Cisanti, mari kita gali lebih dalam tentang Situ Cisanti. Situ merupakan istilah bahasa Sunda dari Danau, terbentuk akibat adanya tujuh mata air yang ditemui di sekitar daerah tersebut. Mata air Pangsiraman, Cikoleberes, Cikahuripan, Cisadane, Cihaniwung dan Cisanti. Saya memang tidak bisa menjumpai semua mata air tersebut, namun saya hanya terfokus akan Mata Air Pangsiraman, yang sangat jernih, jernih dan sangat jernih. Warna hijau dan biru, merupakan warna yang menyegarkan mata, ketika saya dan kawan-kawan melihat langsung mata air tersebut. Mata air tersebut berlokasi di sebelah petilasan Dipati Ukur, seorang wedana yang memimpin pasukan untuk menyerang Belanda di Batavia pada tahun 1600-an.
Di Situ Cisanti, yang terletak di Desa Cibeureum, Kecamatan Kertasari, danau ini masih terjaga dengan asri. Kabut di pagi hari yang menyeruak di antara Pegunungan di Malabar ini, membuat daerah ini semakin indah dan eksotis yang banyak dicari oleh orang-orang yang ingin melupakan penatnya kota besar. Banyak orang yang menghabiskan waktu untuk memancing ikan nila ataupun ikan mas. Kebanyakan dari mereka pada hari libur menghabiskan waktu dari malam hingga pagi menunggu joran untuk mendapatkan ikan tersebut. Tidak terlepas dengan keempat teman saya yang juga memancing sejak pagi hingga siang di Situ Cisanti, yang hanya mendapat 1 ikan mas berukuran besar, dan 1 ikan mas yang berukuran sangat kecil. Tidak mudah memang mendapatkan ikan di daerah tersebut, karena saya juga melihat, pemancing lokal yang memancing pada hari libur itu tidak banyak membawa banyak ikan dari jaring tempat menyimpan ikan mereka.
Sangat disayangkan, tak jauh dari mata air tersebut, banyak warga lokal yang mempunyai sapi untuk diternakkan, yang limbahnya dibuang ke sungai, sehingga bahkan kurang dari Situ Cisanti, air dari Situ Cisanti yang bersih sudah berubah menjadi kecokelatan. Hal ini diperparah dengan sampah yang dibuang oleh warga ke sungai yang melintas sepanjang 300 km dari hulu hingga muara. Kalau ingin melihat lebih jelas tentang Citarum, ada sebuah organisasi yang bernama Cita Citarum, yang bertujuan untuk menjaga sungai yang termasuk tercemar di dunia. Detail tentang Citarum, mampir saja ke web sebelah, yang bisa diakses disini (foto : Keterangan foto: Foto udara di Situ Cisanti. Photo by: Saleh Sudrajad and team/Doc. Cita-Citarum) .
Kelak, ingin sekali saya mengajak orang-orang terdekat saya untuk mengunjungi danau ini, supaya mereka juga sadarm bahwa alam ini adalah milik kita bersama, supaya nantinya, kita tidak hanya bisa menikmati dan merekam indahnya Situ ini, namun juga ikut menjaga alam, dan melestarikannya untuk anak cucu kita.
A short story from Natupala HMT ITB
Baca Juga
asyik sekali gowes sambil camping ...
ReplyDeletebtw ... pencemaran sungai sudah dimulai dari hulunya ... ck ck ck
itu dia Om bersapedahan,, banyak sekali ternak sapi yang seharusnya diarahkan untuk mengolah kotoran sapinya, bukan malah membuang limbahnya ke sungai
Deletejos bos
ReplyDeleteI am really inspired with your writing talents as well as with the
ReplyDeleteformat for your blog. Is that this a paid topic or did you customize it your self?
Anyway stay up the excellent high quality writing, it is rare
to peer a nice weblog like this one today..